
Ariel Tatum. [Instagram]
Cekricek.id – Beberapa waktu terakhir, Ariel Tatum sering membagikan foto-foto hasil pemotretannya yang berlokasi di sebuah pantai di Bali. Berbagai gaya dan busana yang dikenakannya sukses membuat aura cantik dan seksi yang dimiliki pemain film itu meningkat drastis.
Hal itu terlihat dari reaksi netizen yang memenuhi kolom komentar unggahannya. Netizen secara terang-terangan memuja-muja kecantikan dan keelokan tubuh mantan pacar Steven William tersebut yang dibalut dengan pakaian terbuka.
5 Potret Ariel Tatum Main di Pantai
Melansir unggahan di akun Instagram Ariel Tatum, @arieltatum pada Senin (3/10/2022), berikut adalah sederet potret dirinya dengan busana berbagai gaya:
1. Penuh Warna dengan Bikini Bermotif

Dalam foto yang diambil dengan berlatar pemandangan pantai itu, Ariel Tatum tampil cantik dengan mengenakan setelan beha dan celana panjang longgar dengan bahan yang tipis dan licin.
2. Dibalut Dress Hitam Punggung Terbuka

Pada sesi pemotretannya ini, pemeran di dalam film “Sayap-sayap patah” itu mengenakan dress hitam panjang namun tetap terlihat seksi. Meski bagian kakinya tertutupi, pada bagian punggung memiliki desain yang terbuka.
Hanya seutas tali dan pengikat yang menutupi punggung mulusnya itu. Ariel Tatum juga menambahkan sebuah topi lebar khas pantai yang membuatnya semakin terlihat sebagai wanita anggun yang penuh pesona.
3. Dibalut Dress Coklat Belah Samping

Bukan bikini, kali ini Ariel Tatum tampil memukau dengan setelan dress sederhana namun juga tak kalah seksi. Warna gaun yang coklat terlihat begitu serasi dengan kulitnya yang eksotis. Gaun tipis berbahan kain yang ringan itu mengekspos lekuk tubuhnya ketika diterpa oleh angin pantai.
4. Ceria dengan Busana Serba Putih

Cukup dengan warna-warna gelap, kali ini Ariel Tatum tampil bersinar dengan pakaian serba putih. Dia mengenakan atasan model cop top tamun dengan bagian depannya seperti disambung dengan sebuah simpul. Untuk membuatnya sempurna, Ariel memadukan baju tersebut dengan celana panjang longgar yang juga berwarna putih.
5. Bikini Warna Gelap yang Penuh Motif

Berbeda dari bikini yang dipakai sebelumnya, kali ini Ariel mengenakan setelan beha yang menyambung dengan celana dalamnya. Bikini tersebut juga dipenuhi motif dengan campuran warna merah, biru dan keemasan.